Blog Polsek Manyar - Gresik

Jumat, 07 September 2018

Kapolri pimpin serah terima jabatan PJU Mabes Polri, para Kapolda dan pemberian penghargaan.

Beritapolisi.com -Jakarta, Kapolri Jenderal Pol Prof. H. M. Tito Karnavian., Ph.D pimpin Serah Terima Jabatan Para PJU Mabes Polri dan Para Kapolda,  Kenaikan Pangkat ke dan Dalam Golongan Pati Polri serta Pemberian Penghargaan kepada Personel Polri yang Berprestasi dalam Asian Games bertempat di Rupattama Mabes Polri, Jumat (7/9/2018) pukul 13.00 WIB,  

Dalam kegiatan ini Kapolri didampingi oleh  : Wakapolri, Komjen Pol Drs. Ari Dono Sukmanto, S.H beserta PJU Mabes Polri dan Ketua Umum Bhayangkari, Ny. Tri Tito Karnavian beserta pengurus Bhayangkari.

Adapun pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan yaitu Irjen Pol Dr. Eko Indra Heri S., M.M. sebagai AS SDM Polri, Irjen Pol Drs. Refdi Andri, M.Si. sebagai Kakorlantas Polri,  Irjen Pol Drs. Luki Hermawan, M.Si. sebagai Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si. sebagai Kapolda Kalsel serta Irjen Pol Royke Lumowa sebagai Kapolda Maluku

Selain itu kegiatan dilanjutkan dengan kenaikan pangkat terhadap 23 perwira tinggi Polri yang terdiri dari satu Pati Polri menerima kenaikan pangkat menjadi bintang tiga atau Komisaris Jenderal (Komjen). Enam Pati Polri menerima kenaikan pangkat menjadi Bintang dua atau Inspektur Jenderal (Irjen). Serta, 16 anggota lainnya menerima kenaikan pangkat menjadi bintang satu atau Brigardir Jenderal (Brigjen).

Pada kesempatan itu juga,  Kapolri memberikan penghargaan terhadap anggota Polri yang berprestasi dalam asian games,  para anggota tersebut diberikan penghargaan berupa Pin Emas dan kenaikan pangkat satu tingkat yang lebih tinggi karena telah mengharumkan nama bangsa dan negara serta Polri. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala BNN Komjen Pol Drs. Heru Winarko, S.H, dan Pejabat Kompolnas. 

Kegiatan diakhiri dengan pemberian selamat dan ramah tamah.

Pelaku ganjal ATM takluk diterkam tim Black Panther Polres Gresik.

Tribratanews-gresik.com - Tim Buser Sat Reskrim Polres Gresik berhasil mengamankan 1 orang dari 4 pelaku pengganjal ATM yang sering beroperasi diwilayah Surabaya, Gresik dan Lamongan pada hari Jum'at (07/09/2018) siang tadi sekira pukul 14.30 WIB saat melakukan aksinya di daerah Morowudi, Cerme Kabupaten Gresik.

Adapun identitas para pelaku yaitu berinisial HR (33) warga Desa Parda Suka Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung selatan, sedangkan 3 orang pekaku berhasil melarikan diri saat dilakukan penangkapan dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polres Gresik yaitu AL (31) warga Desa Umbul Bayur Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung selatan, SJ (32) warga Desa Umbul Bayur Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung selatan dan BG (28) yang belum diketahui alamatnya.

Kapolres Gresik AKBP Wahyu S. Bintoro, SH., SIK., M.Si kepada media ini menerangkan bahwa modus operandi para pelaku saat melancarkan aksinya yaitu dengan cara menukar kartu atm korban dengan kartu atm yang palsu saat korban akan melakukan transaksi di atm dengan memberikan alat pengganjal di mesin tempat memasukkan kartu atm. Setelah itu, kemudian korban memasukan kartu atm palsu tersebut ke dalam mesin atm untuk melakukan transaksi.

"Saat korban melakukan transaksi, kemudian pelaku mencoba untuk mengintip password korban dari luar ruang mesin atm", terang Kapolres.

Setelah korban menganggap kartu atmnya rusak, korban pulang dengan membawa atm palsu.

Sementara itu, para pelaku yang sudah mendapatkan kartu atm korban dan mendapat passwordnya, kemudian tersangka mengambil cash uang yang ada pada rekening korban.

Setelah mendapati beberapa laporan para korban, tim buser yang melakukan penyelidikan mendapati informasi dari Buser Polrestabes Surabaya dan Buser Polres Lamongan bahwa ada kendaraan Avanza warna hitam memakai plat nomor B 29XX SKE yang ditengarai sering melakukan aksi ganjal ATM di wilayah Surabaya, Gresik dan Lamongan.

Setelah mendapati informasi tersebutz anggota Buser Polres Gresik melakukan patroli dan hunting mobil tersebut dan kemudian didapati mobil tersebut sedang berhenti di depan Indomart pertigaan Morowudi Cerme dengan tujuan akan mengambil atm hasil uang dari aksi ganjal atm.

Setelah mengambil uang hasil ganjal atm tersebut, kemudian pelaku HR (33) kembali menujul mobil tersebut dan kemudian dihampiri oleh Anggota Buser Polres Gresik.

"Karena mengetahui yang menghampiri mobil para pelaku adalah buser Polres Gresik, kemudian para pelaku melarikan diri dengan langsung tancap gas mobil tersebut", imbuh Kapolres.

Saat melarikan dengan mengendarai mobil tersebut dengan kecepatan tinggi, hampir menabrak anggota resmob dan selanjutnya anggota resmob melakukan penembakan untuk mencoba menghentikan kendaraan tersebut.

Namun tersangka tetap melarikan diri hingga akhirnya mobil tersebut menabrak warung dan mobil warga.

"Anggota hanya dapat mengamankan 1 orang pelaku, sedangkan 3 orang lainnya berhasil kabur", lanjut Kapolres.

Dari hasil penangkapan satu orang pelaku, anggota juga berhasil mengamankan barang bukti berupa 2 kartu atm paspor bca, 5 atm paspor BCA yang masih di dalam mesin atm BCA Cerme, 1 alat ganjal berupa tusuk gigi yang tersimpan di dalam mesin atm BCA Cerme dan uang cash sebesar Rp 7.000.000 pecahan Rp 100.000.

"Pelaku oleh penyidik di jerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara, pungkas Kapolres.

Safari Jumat Polsek Manyar sebagai wujud nyata pererat Ukuwah Islamiyah dan menjaga sitauasi Kamtibmas yang aman dan nyaman.

Safari Jumat Kasi Humas Polsek Manyar. - Polsek Manyar Terus berusaha dalam rangka menciptakan situasi  Kamtibmas yang aman dan nyaman di Desa Pongangan salah satunya dengan cara melaksanakan safari Sholat Jumat  Yang dilaksanakan oleh Kasi Humas Polsek Manyar Ipda M Yasin dan Aiptu F Rozi di Masjid Muhajirin Desa  Pongangan Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik.
(Jumat 07/09/2018).

Sholat Jumat yang dilaksanakan oleh Kasi Humas Polsek Manyar Ipda M Yasin dan Aiptu F Rozi bertujuan selain melaksanakan kewajiban umat Muslim juga salah satu cara mempererat tali silahturahmi dengan warga Desa Pongangan,  hadir dalam kegiatan tersebut warga sekitar  Masjid Muhajirin Desa Pongangan Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan menyampaikan beberapa pesan kamtibmas kepada warga Desa Pongangan. Diantaranya himbauan akan bahaya faham radikalisme dan terorisme yang bisa mengancam situasi keamanan masyarakat.


Kapolsek Manyar AKP Rian Septia Kurniawan., SH.,S.I.K menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan tersebut merupakan tugas pokok personil Polri yang harus selalu hadir disetiap kegiatan masyarakat juga diharapkan dapat meningkatkan Imtaq dan makmurakan Masjid sesuai moto Polres Gresik Polisi Santri. Ungkap Kapolsek Manyar. 


(Humas Polsek Manyar)            

Kamis, 06 September 2018

Sabhara Polsek Manyar aktifkan Pos Labu demi jaga rasa aman dan nyaman masyarakat.

Patroli Sabhara Polsek Manyar. Personil Sabhara Polsek Manyar dengan unit 822 jaga situasi wilayah hukun Polsek Manyar tetap kondusif. 
(Jumat 07/09/2018)


Patroli dini hari upaya efektif jaga situasi Kamtibmas warga masyarakat Kec. Manyar tetap aman dan nyaman. Blue light patrol yang dilaksanakan Bripka Bagus dan Brigadir Jurianto ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan unit Sabhara Polsek Manyar. Dengan sasaran patroli di pemukiman dan obyek vital diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kejahatan pada dini hari sehingga masyarakat tetap aman dan nyaman terlelap dalam tidurnya.


Personil Sabhara Polsek Manyar juga berikan himbauan Kamtibmas pada Satpam pemukiman warga agar jangan lengah pantau situasi antisipasi terjadinya gangguan keamanan.


Patroli rutin yang dilaksanakan   unit Sabhara Polsek Manyar ini sengaja dilakukan bukan hanya laksanakan tugas dan kewajiban, namun juga sebagai aksi nyata melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dengan keiklasan untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban. " tandas Kapolsek Manyar AKP Rian Septia Kurniawan, SH, SIK."
(Humas Polsek Manyar)

Polres Gresik peduli pada Veteran mantan ajudan Polisi Istimewa.

Hadiah Rumah Untuk Kapten Polisi Moekari

GRESIK - Kapten (purn) Polisi Moekari mendapat hadiah rumah dari Kapolda Jatim Irjend Pol Drs Machfud Arifin SH. Rumah di kompleks Perumahan Green Hills itu diserahkan langsung oleh Wakapolres Gresik Kompol Wahyu Pristha Utama SH SIK MH. 


Penyerahan tersebut dihadiri oleh pejabat utama (PJU) Polres Gresik. Seluruh Kasat, Kasi dan Polsek jajaran juga ikut serta dalam acara tersebut. Kunci rumah diserahkan langsung oleh Wakapolres kepada Kapten Moekari.


Anggota Polisi Istimewa yang pernah menjadi ajudan almarhum Komjen Pol Dr H Muhammad Yasin itu terlihat sumringah. Hari itu juga, syukuran memasuki rumah baru digelar. Hadiah itu merupakan salah satu penghargaan atas jasa Kapten Moekari dalam memperjuangkan Kemerdekaan RI.


Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro SH SIK Msi melalui Wakapolres Kompol Wahyu menyatakan Kapten Moekari dikenal atas jasanya selama peristiwa 10 November 1945. "Beliau ini bergerilya dalam perang melawan penjajah," jelasnya.


Salah satu peristiwa yang paling dikenang adalah Agresi Militer Belanda tahun 1949. Saat itu, pasukan Belanda menyerbu pabrik gula di Pagotan, Ponorogo. Pesawat tempur menyerang dari atas. Di luar pabrik sudah ada ratusan tentara Belanda yang siap menyerbu.


Karena terdesak, seluruh anggota yang berada di dalam pabrik keluar. Tentara Belanda menghujani pasukan Republik Indonesia dengan berondongan peluru. Hampir semuanya tewas. Kapten Moekari berhasil selamat dari serangan. Namun, kakinya harus mengalami cacat permanen karena peluru tentara Belanda berhasil menembusnya.


Kesetiaan Kapten Moekari untuk mengabdikan diri kepada bangsa patut diapresiasi. Saat Agresi militer meledak, Kapten Moekari pernah ditawari bergabung dengan tentara Belanda. Berbagai iming-iming yang menggiurkan ditolak mentah-mentah. Kapten Moekari tetap memilih untuk membela negara sampai titik darah penghabisan. "Saat itu, mati pun tidak ada artinya. Kepentingan negara yang lebih utama," ucap Kapten Moekari.


Kompol Wahyu menyatakan, Kapolda Irjend Pol Machfud Arifin memang memberikan perhatian lebih kepada para veteran perang. Termasuk salah satunya, Kapten Moekari. Hadiah rumah itu merupakan salah satu bentuk penghargaan untuk pejuang agar bisa menikmati masa tuanya. "Tanpa perjuangan mereka, kita tidak bisa menikmati kemerdekaan seperti sekarang," terang perwira dengan satu melati di pundak itu.


Usai prosesi penyerahan kunci, Polres Gresik memberikan santunan kepada anak yatim piatu MI dan MTs Maarif, Kebomas. Santunan diberikan langsung oleh Kompol Wahyu bersama para PJU, Kasat, Kasi dan Polsek jajaran. 
(Humas Polres Gresik)

Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, SH, SIK, M.si sambut kedatangan Presiden RI

Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Ke Surabaya, Kapolres Gresik Pimpin Pengamanan Jalur Exit Tol Karangandong
Tribratanews-gresik.com - Dalam rangka  menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia yang melakukan kunjungan kerja pada sejumlah kota di wilayah Jawa Timur. Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., M.Si. pimpin pengamanan jalur, Kamis, (6/9/2018).


kedatangan Presiden Republik Indonesia ini salah satunya akan melakukan menghadiri acara forum silaturahmi di Pondok Pesantren Amanatul Ummah pimpinan KH Asep Syaifudin Chalim di desa Kembang Belor Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto.


Usai memberikan kuliah umum sekaligus menghadiri peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional Badan Pembina Lembaga Pendidikan (BPLP) PGRI. Selanjutnya Rombongan RI I menggunakan Kendaraan darat Merci hitam Nopol Indonesia 1 dengan pengawalan dari Polda Jatim, Pengamanan dilakukan jajaran Kepolisian Resot Gresik di exit tol Karangandol, Driyorejo Gresik yang dipim langsung Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., M.Si.


Kepada media ini Kapolres Gresik mengatakan " Kami siagakan personel secara all out dan bekerjasama dengan jajaran Kodim 0817 Gresik, kami tidak mau under estimate, dan alhamdulillah perjalanan Presiden selama berangkat dan kembali melintas Gresik dengan aman dan lancar" pungkasnya.
(Humas Polres Gresik)

TNI - POLRI datangi tempat kos di Desa Sukomulyo Kec. Manyar - Gresik.

Polsek Manyar gelar razia di tempat kos. Personil Polsek Manyar dan Personil Koramil 0817/06 Manyar bersinergi laksanakan cipta kondisi pemeriksan di tempat kos Rt 14 Desa Sukomulyo  Kec . Manyar - Gresik. (Selasa 04/09/2018)



Sebelum pelaksanaan Cipkon personil yang terlibat laksanakan apel di halaman Mako Koramil 0817/06 Manyar dipimpin oleh Ipda M Yasin dengan kekuatan 10 personil gabungan Polsek Manyar dan Koramil 0817/06 Manyar.


Dalam cipkon tersebut dilakukan pemeriksaan di dalam kos kosan secara teliti termasuk identitas seperti KTP dari penghuni kos kosan juga Akte nikah bagi laki laki dan perempuan yang  tinggal dalam satu kamar untuk memastikan, menghindari terjadinya tindakan/ perbuatan asusila.


Selama Cipkon dilaksanakan tidak ditemukan adanya barang barang maupun seseorang yang berkaitan dengan tindak pidana terorisme. Dalam kesempatan itu Ipda M Yasin memberikan himbauan kepada penghuni kos agar wajib lapor kepada RT termasuk tamu yang menginap guna mencegah terjadinya hal hal yang tidak diinginkan.

(Humas Polsek Manyar)

Ini yang disampaikan Menjelang purna tugas Kapolda Jatim kepada jajaranya.

Surabaya – Jelang mengakhiri masa tugasnya memimpin kepolisian di Jatim, Kapolda Jatim, Irjen Pol Machfud Arifin berpamitan kepada seluruh jajarannya, Kamis (06/09/2018).

Jenderal polisi bintang dua itu memimpin apel pagi di lapangan Mapolda Jatim, yang diikuti oleh Waka Polda Jatim, Brigjen Pol M Iqbal beserta para Pejabat Utama dan para Kapolres jajaran.

“Terima kasih kepada seluruh peserta apel karena apel pagi ini merupakan apel pagi terakhir bagi saya sebagai Kapolda Jatim. Karena dalam waktu dekat akan ada serah terima jabatan kepada pengganti Kapolda yang baru,” ujarnya.

Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota Polri dan ASN Polda Jatim beserta jajaran. “Selama 21 bulan menjabat sebagai Kapolda Jatim telah dibantu dalam pelaksanaan tugas. Banyak hasil yang maksimal dan positif yaitu menciptakan inovasi-inovasi untuk pelayanan kepada masyarakat oleh beberapa Polres yang telah melaksanakan dan diakui oleh Menpan RB memperoleh penilaian predikat terbaik. Beberapa Polres lagi juga akan diusulkan menjadi yang terbaik dengan inovasi-inovasinya,”ungkapnya.

Tak lupa, beliau juga menyampaikan maaf kepada seluruh anggota Polri dan ASN Polda Jatim dan jajaran apabila selama memimpin di Jatim ini, dianggap bersikap keras. “Ini karena semua itu untuk kebaikan dan kemajuan Polda Jatim sendiri,” tuturnya.

Menurutnya, pembangunan di Polda Jatim yang telah dicapai dalam waktu relatif singkat tidak terlepas dari dukungan semua anggota Polda Jatim. Seperti pembangunan Rumah Sakit yang dalam waktu dekat sudah masuk dalam taraf penyelesaian, tak lain untuk meningkatkan pelayanan kepada anggota maupun kepada masyarakat.

Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim yang dilengkapi dengan IRD dan Ruang Rawat Inap itu, nantinya akan meningkat tipenya sehingga bisa melayani anggota Polri dan ASN serta masyarakat dengan maksimal.


Usai memimimpin apel, Irjen Machfud Arifin menuju joglo lobby gedung Tribrata sembari merayakan ulang tahunnyayang ke-58 tahun.

Melihat hal itu, tak ayal seluruh anak buahnya yang mengikuti apel langsung mengerubutinya dengan menyanyikan lagu ulang tahun.

Di tempat itu, Irjen Machfud Arifin kemudian disambut istrinya, Ibu Lita Machfud Arifin yang didampingi Bhayangkari lainnya dan dilanjutkan pemotongan tumpeng dan kue tart.

Selanjutnya, acara ulang tahun orang nomor satu di Mapolda Jatim itu ditutup dengan makan bersama dengan berbagai hidangan yang telah disediakan seperti soto, sate, bakso, nasgor dan lainnya.

Diketahui, Kapolda Jatim Irjen Machfud Arifin akan memasuki purna tugas. Kursi jabatan Kapolda jatim akan diduduki oleh Irjen Luki Hermawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Waka Baintelkam Mabes Polri

(Humas Polsek Manyar)

Gresik Bersholawat sebagai benteng dari faham radikalisme dan terorisme serta demi menjaga Ukuwah Islamiyah.

Kapolres Gresik bersama Forpimda gelar Gresik Bersholawat Dihadiri Ribuan Jamaah

Tribratanewsgresik.com - Dalam rangka HUT RI yang Ke- 73, Kabupaten Gresik menggelar acara Bersholawat Bersama Habib Ja'far Bin Utsman Al Jufri, Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., MSi. hadir pada acara tersebut yang bertempat di gedung Wahana Expresi Poesponegoro II (WEP) jalan Jaksaagung, Gresik pada Rabu Malam (5/9/18).

Bersama Habib Ja'far Bin Utsman Al Jufri Kabupaten Gresik bersholawat bersama ribuan jamaah  serta  Forkopimda Gresik Dalam Rangka Memperingati Hut RI ke-73 Tahun 2018 serta mewujudkan Pemilu 2019 yang aman, damai, dan sejuk. Acara di mulai pukul 19.00 WIB, untuk meramaikan acara juga disediakan berbagai doorprice.

Acara diawali dengan Sholawatan dari Group Banjari Polwan Polres Gresik dilanjutkan Sholawatan yang dipimpin Habib Ja'far Bin Utsman Al Jufri.

Pada acara tersebut Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., MSi. didampingi Bupati Gresik Dr. Ir. H. Sambari Halim Radianto.,ST.,M.si bersama  Wakil Bupati Gresik Dr. H. Moh. Qosim.,M.si memberikan sambutan, mengucapkan syukur, bangga dan berbahagia pada malam ini, dimana ribuan masyarakat Kabupaten Gresik, Malang, dan Kabupaten lain bisa hadir dalam acara Gresik bersholawat ini, karena perjuangan Para Pahlawan Kemerdekaan Indonesia memasuki usia yang ke -73. 

"Saya berharap diusia Ke- 73, kita bisa mewujudkan bangsa Indonesia yang lebih maju dengan terus bekerja mewujudkan Prestasi Bangsa, niat kerja sebagai ibadah, semoga apa yang kita kerjakan akan membawa keberkahan" Jelas Kapolres Gresik.

Kapolres mengajak masyarakat untuk mendukung pelaksanaan Pilpres 2019 yang Aman, Damai, dan Sejuk dengan tidak menyebarkan berita Hoax, Isu-Isu Sara dan ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan Bangsa.

Diakhir acara AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., MSi. juga mengajak masyarakat Gresik untuk memerangi paham-paham Radikalisme serta Terorisme yang sudah menyasar kepada perempuan dan anak-anak untuk dijadikan aksi amaliyah bom bunuh diri. Mari terus bekerjasama, bergandengan tangan untuk sama sama mengawasi penyebaran paham paham radikalisme. 

Dengan bersholawat, insya Allah doa para habib, habaib, ulama, kyai wilayah kabupaten Gresik akan tetap aman dan kondusif" pungkasnya.


(Humas Polres Gresik)

Upacara HUT Polwan Ke-70 di Mapolda Jawa Timur.

Dirgahayu Polwan Ke-70 , Kapolres Gresik Hadiri Upacara Di Mapolda Jatim


Tribratanews-gresik.com - Upacara Dirgahayu Polisi Wanita (Polwan) Ke-70 berlangsung meriah, Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro, S.H., S.I.K., M.Si. bersama ratusan Polisi Wanita (Polwan) dari berbagai seluruh kesatuan di 39 Polres jajaran Polda Jatim turut mengikuti saat upacara HUT Ke-70 Polwan 2018 dihalaman Mapolda Jatim, Rabu (5/9/2018).

Upacara hari jadi Polisi Wanita (Polwan) Ke-70 dihadiri pula oleh Gubernur Jatim terpilih Khofifah Indar Parawansa, Purn Polwan, Wan TNI yang terdiri dari Kowad, Kowal dan Wara serta organisasi wanita serta PJU Polda Jatim di Jawa Timur.

Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin selaku Inspektur upacara. Dalam sambutannya, Irjen Pol Machfud Arifin membacakan amanat dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengucapkan dirgahayu kepada seluruh polwan yang mengabdi di berbagai daerah. 

"Peranan polwan selama ini merupakan manifestasi pelayanan Polri ke masyarakat. Semoga ke depan terus berkarya dan meningkatkan eksistensi sebagai pelindung, pelayan masyarakat," ucap Kapolda Jatim.

Kapolda Jatim juga mengungkapkan kehadiran para wanita sebagai penegak hukum sudah berlangsung sejak lama, dengan dibentuknya Asosiasi Internasional Polisi Wanita pada tahun 1915. Sedangkan di Indonesia, polwan mulai hadir pada 1 September 1948 dan hingga kini sudah ada lebih dari 24 ribu polwan.

Tak hanya berpartisipasi dalam misi perdamaian, beberapa polwan juga berhasil menorehkan sejarah dan prestasi di berbagai bidang, salah satunya olahraga. Pada tahun 2017 lalu, 24 polwan juga berhasil menaklukkan salah satu puncak tertinggi di dunia yakni Puncak Cartenz di Pegunungan Jaya Wijaya, Papua. 

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Gresik ditemui usai pelaksanaan upacara mengatakan diusia yang 70 ini, konsistensi dan komitmen polisi wanita untuk terus berprestasi saya mengharapkan dapat terus meningkat, sebagai bagian dari SDM polri Polwan juga diharapkan bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan tugas Polri yang semakin Kompleks.

"Dengan semangat PROMOTER, Polwan akan mampu mendukung, mengamankan dan mensukseskan agenda kamtibmas 2018, terutama Pileg dan Pilpres 2019,” pungkas Kapolres" pungkas AKBP Wahyu S Bintoro.

(Humas Polres Gresik)

Rabu, 05 September 2018

TNI - POLRI terjun di area tambak, apakah gerangan yang sedang terjadi ?

Polsek Manyar. Personil gabungan TNI, POLRI dan Sat Pol PP hadir di area tambak Desa Leran Kec. Manyar - Gresik.
(Rabu 05/09/2018)


Pada Hari Rabu Tgl 05 September 2018 pukul 08.40 WIB telah dibacakan putusan eksekusi sebidang tanah tambak di Desa Leran. 60 personil gabungan TNI, POLRI dan Satpol PP amankan proses eksekusi dengan jumlah kekuatan 60 personil.


Eksekusi dipimpin Kabag Ops Polres Gresik Kompol Harna, SH Yang dihadiri oleh Muspika Manyar serta perangkat  Desa Leran.  Acara eksekusi diawali dengan apel Pam dilanjutan pembacaan putusan Pengadilan negeri Gresik, pengosongan tambak dan pemasangan banner eksekusi. 
Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini berakhir pada pukul 11.00 WIB dengan situasi kondusif.

(Humas Polsek Manyar)

Selasa, 04 September 2018

Personil Polsek Manyar turut serta pecahkan rekor Muri tari maumere gemu famire terbanyak di Dermaga Madura Koarmada II Surabaya.

Polsek Manyar. Dalam rangka memecahkan rekor Muri tari maumere gemu famire terbanyak, personil Polsek Manyar laksanakan tari Maumere Gemu Famire di Dermaga Madura Koarmada II Surabaya.
( Selasa 04/09/2018 )


Pemecahan rekor Muri tari Maumere Gemu Famire ini dilaksanakan oleh personil gabungan TNI - POLRI di Dermaga Madura Koarmada II Surabaya. Tiga matra TNI baik darat, udara, laut dan personil Polri bersatu padu dalam alunan musik Maumere Gemu Famire yang berpadu dalam gerakan tari bernuansa gembira ria.


Pelaksanaan tari kolosal ini masih dalam spirit Asian Game 2018, dalam waktu bersamaan tari kolosal ini juga dilaksanakan di Jakarta yang dihadiri oleh Panglima TNI dan Kapolri. Tak ketinggalan para atlit yang telah membela merah putih di kancah Asian Game 2018 juga menerima reward dari negara pada sela sela pelaksanaan tari Maumere Gemu Namire di Jakarta. 


Tari kolosal memecahkan rekor muri yang digelar di Dermaga Madura Koarmada II Surabaya ini dilaksanakan di darat dan juga diatas kapal perang milik TNI AL. Salah satunya diatas kapal KRI I Gusti Ngurah Rai yang menjadi kebanggan rakyat Indonesia dalam menjaga kedaulatan laut NKRI.

(HUMAS POLSEK MANYAR)

Minggu, 02 September 2018

Patroli dini hari personil Sabhara Polsek Manyar gencar dilaksanakan untuk mencegah tindak kejahatan.

Polsek Manyar. Personil Sabhara Polsek Manyar Gresik gencar melakukan kegiatan patroli dini hari untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan serta gangguan kemanan  di wilayah kecamatan Manyar. Senin (02/09/2018).


Patroli di laksanakan di sejumlah perumahan di wilayah hukum Polsek Manyar, salah satunya di Perumahan Pongangan Indah Desa Pongangan.


Patroli yang dilaksanakan oleh Bripka Ferry dan Bripka Bayu personil Sabhara Polsek Manyar di pos Satpam  yang berada di Perumahan Pongangan Indah, ini merupakan bentuk kontrol Kepolisian yang bersinergi dengan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.


Kapolsek Manyar AKP Rian Septia Kurniawan, SH, S.I.K mengatakan, patroli dilakukan di wilayah hukum Polsek Manyar untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Dengan begitu, diharapkan tercipta situasi yang kondusif.

"tandasnya"


”Guna memberi rasa aman juga nyaman bagi warga masyarakat, Polsek Manyar Polres Gresik, dan juga menjaga situasi yang kondusif, personil Polsek Manyar rutin laksanakan patroli di pemukiman warga.


Personil Polsek Manyar juga gencar berikan himbauan Kamtibmas pada Satpam dan warga agar turut menjaga  keamanan di lingkungannya masing masing, karena keamanan adalah kebutuhan kita bersama.



(Humas Polsek Manyar )

my

Polsek Manyar tiada henti melayani, Patroli Polsek Manyar demi menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif aman dan nyaman bagi warga Masyrakat Kec. Manyar.

Anggota Polsek Manyar Gresik gencar melakukan giat patroli untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminal serta gangguan kemanan dan ketertiban di wilayah hukumnya, Jumat (31/08/2018).

Patroli di laksanakan di sejumlah titik seperti di swalayan, pertokoan hingga mesin ATM yang terdapat di wilayah hukum Polsek Manyar, Gresik. Giat patroli ini dilakukan karena banyak kejahatan dengan modus gendam maupun jambret.

Patroli salah satunya dipimpin Ipda M Yasin Kasi Humas Polsek Manyar di mesin ATM yang berada di perumahan GKB. Hal ini merupakan bentuk kontrol kepolisian yang bersinergi dengan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

Kapolsek Manyar AKP Rian Septia Kurniawan, SH, S.I.K mengatakan, patroli dilakukan di wilayahnya untuk memberikan rasa aman dan nayaman kepada masyarakat. Dengan begitu, diharapkan tercipta situasi yang kondusif.

”Guna memberi rasa aman juga nyaman bagi warga masyarakat wilayah hukum Polsek Manyar Polres Gresik, dan juga menjaga situasi yang aman dan kondusif, anggota Polsek Manyar rutin melaksanakan patroli obyek vital,” katanya.

Anggota juga memberikan himbauan kamtibmas kepada pengguna mesin atm untuk lebih berhati-hati dan tidak lupa mengambil kartu ATM setelah melakukan transaksi agar tidak tertinggal di mesin ATM.


(Humas Polsek Manyar )
my

AKBP Wahyu S Bintoro, SH, SIK, M.si hadiri pernikahan Putra Tokoh Agama Kec. Dukun.

[1/9 20:02] G 1 AKBP WSW: Kepada : Yth. Kapolda Jatim

Dari : Kapolres Gresik


Tembusan :

1. Wakapolda Jatim

2. Irwasda Polda Jatim

3. Karo Ops Polda Jatim

4. Pamatwil


Assalamu'alaikum Wr. Wb


Mohon ijin Jenderal, melaporkan Polres Gresik melaksanakan kegiatan sebagai berikut : 


Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si menghadiri acara pernikahan Putra dari KH. AFIF MA'SHUM di Ds. Dukunanyar Kec. Dukun Kab. Gresik


✅*kegiatan dilaksanakan pada:*

▶Hari : Sabtu

▶Tanggal : 1 September 2018

▶Pukul : 13.00

▶Tempat : Rumah Kediaman KH. AFIF MA'SHUM di Ds. Dukunanyar Kec. Dukun Kab. Gresik


✅Kegiatan ini diikuti oleh :

1. Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si 

2. Kapolsek Dukun AKP. Abdul Rokib

3. Danramil Dukun Kapten. Paryono

4. Toga, Tomas Kec Dukun serta Undangan yang hadir


✅Adapun Rangkaian kegiatan sbb :

1. Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si Tiba di Rumah kediaman KH. AFIF MA'SHUM dan Ramahtama

[1/9 20:02] G 1 AKBP WSW: 2. Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si mengikuti sesi acara pernikahan Putra dari KH. AFIF MA'SHUM


[1/9 20:02] G 1 AKBP WSW: 3. Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si memberikan selamat kepada keluarga besar KH. AFIF MA'SHUM beserta kedua mempelai untuk menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warohma

[1/9 20:02] G 1 AKBP WSW: 4. Kapolres Gresik AKBP. WAHYU SRI BINTORO., SH., SIK.,M.si meninggalkan acara resepsi pernikahan putra dari KH. AFIF MA'SHUM